Selasa, 23 September 2014

Latar Belakang Berdirinya Posko Kekeringan dilereng merapi Oleh Rescue Turahan Awu Dan Radio Komunitas Rasta FM



Tahun  2014 ini mengalami musim kering yang cukup signifikan dimana air hujan yang ditampung masyarakat sudah sejak lama habis ditambah lagi sebagian masyarakat yang semula menggunakan air yang bersumber dari mata air Bebeng kini sudah tidak mengalir karena adanya kerusakan di bebeng, sehingga masyarakat harus membeli air untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. namun ironisnya ketika sekali dua kali mereka beli air tidak menjadi masalah akan tetapi karena hujan tak kunjung datang sehingga masyarakat menjadi sangat terpaksa untuk membeli air karena tidak ada jalan lain untuk hidup  dan harus mengalahkan kebutuhan pokok lainya demi mendapatkan air. disisi lain masyarakat yang tidak mampu membeli air ketika tidak ada bantuan air bersih mereka harus meminta ke tetangganya yang sebenarnya juga sama-sama berhemat dalam menggunakan air

Kemudian disisi yang lain masyarakat yang sebenarnya mampu untuk membeli air juga belum tentu mendapat air ketika kehabisan air karena antrian langganan yang cukup panjang kadang sampai berhari-hari baru mendapat giliran suplai dari air yang sebenarnya mereka bayar.
hal ini ketika disesuaikan dengan sudahkan hidup bersih dilakukan oleh masyarakat lereng merapi? ahirnya menjadi pertanyaan besar, karena untuk minum saja sulit jangan kan untuk mandi 2 kali sehari dan kebutuhan lainnya. mungkin bagi yang mampu tidalah menjadi soal namun jika bagi yang kurang mampu pasti sangatlah memprihatinkan.
selanjutnya kami melihat potensi dibeberapa wilayah seperti Desa Balerante, Panggang dan Talun disetiap wilayah terkecil Rukun Tetangga (RT) ada bak bak penampungan umum yang memang digunakan sebelumnya untuk menampung air yang bebas setiap warga mengambil dari tempat tersebut degan menggunakan derigen, sehingga membantu mempermudah ketika ada distribusi air.
Dari situ kami Relawan Turahan Awu dan Radio Komunitas Rasta FM yang berada di lereng merapi ikut ambil bagian mendirikan POSKO KEKERINGAN karena kami melihat droping dari berbagai pihak yang telah dilakukan belumlah merata dapat dirasakan semua masyarakat di lereng merapi terutama jalur Barat kali woro Klaten.

Sebagian kecil gambar bak umum milik warga yang kering















Kami berharap dana yang sedikit kami sisihkan dari kas Organisasi Kami yang jelas belum bisa mencukupi kebutuhan air bersih di wilayah kami mendapatkan tambahan dari donatur sehingga dapat mencukupi kebutuhan air bersih di wilayah kami bahkan dapat berkembang hingga wilayah yang kekeringan seKecamatan Kemalang secara menyeluruh.

Dalam distribusi Air Bersih kami akan meminjam truk  Tangki Air milik Anggota Relawan bahkan tidak menutup kemungkinan pinjam ke orang lain maupun lembaga yang siap mendukung kegiatan kami ini. yang sebenarnya truk tangki teman teman relawan kami juga harus melayani langganan mereka namun karenasituasi nya emergensi begini teman teman kami siap mengalahkan langganannya demi warga yang kurang mampu membeli air bersih, dan akirnya nanti harus dapat diatur sebaik mungkin agar semua dapat berjalan sebaik mungkin misalnya tiap harinya kami minta 2 tangki air dr masing-masing Truk tangki untuk kegiatan ini dan sisa waktu yang lain dapat dipergunakan untuk melayani pelanggan mereka.

Selanjutnya Kami Sangat berharap Muda-mudahan banyak Donatur yang peduli dengan masyarakat dilereng Merapi sehingga Posko Kekeringan yang kami dirikan benar-benar dapat membantu masyarakat secara lebih maksimal dan untuk donasi selain dapat disampaikan langsung diPosko kami yang beralamatkan di Posko Rescue Turahan Awu atau Studio Radio Komunitas Rasta FM yang berada di Dukuh Banjarjo Desa Panggang Kecamatan Kemalang juga dapat dikirimkan via 

Bank  BPD Jateng ( Kode 113 )
cabang Prambanan
No Rek 3-138-03620-0
Atas Nama Rescue Turahan Awu Induk B
CP 081578149075
ping 7597840B

Selanjutnya Donasi anda akan kami wujudkan Air Bersih yang nantinya akan kami salurkan  sampai pada bak bak umum yang ada disatuan wilayah terkecil RT RT di wilayah kemalang khususnya tiga desa di kulon woro kemalang klaten diantaranya Desa Balerante, Desa Panggang dan Desa Talun bahkan jika memungkinkan ke desa desa yang lain yang ada di wilayah kecamatan kemalang.
Kemudian Kami beserta Masyarakat Berdo'a semoga berkat Bantuan para donatur, kebutuhan air bersih benar benar dapat tercukupi dan atas kemurahan dan kepedulian para donatur serta berbagai pihak yang telah mendukung berdirinya POSKO KEKERINGAN ini mendapatkan Imbalan yang pantas dari Allah SWT. Amin
Kemalang, 23 September 2014
Salam Kemanusiaan
Koordinator Rescue Turahan Awu